Perusahaan Gas Osaka Jepang, kembali menawarkan beasiswa kepada mahasiswa/i pada Universitas Mulawarman sebanyak 80 orang, periode tahun 2013/2014. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik pada tahun ini mendapat kuota 14 orang mahasiswa/i. Diharapkan dengan bantuan Beasiswa Osaka yang diberikan dapat memberikan bantuan pendidikan bagi mahasiswa/i yang tidak mampu untuk dapat memenuhi biaya selama perkuliahan. Dengan adanya batasan jumlah calon penerima beasiswa diharapakan dapat memberikan dana bantuan yang tepat guna bagi mahasiswa yang berprestasi tetapi tidak mampu dalam masalah ekonomi.
Bagi mahasiswa/i yang berminat dapat mendaftarkan diri dengan persyaratan sebagai berikut:
1. Mengajukan permohonan kepada Rektor Universitas Mulawarman U.b. Pembantu Rektor III Bidang Kemahasiswaan;
2. Mahasiswa terdaftar aktif tahun akademik 2012/2013 minimal semester III ke atas
3. Surat keterangan tidak mampu atas nama orang tua yang dikeluarkan oleh Lurah / Kades;
4. IPK 2,50 (dua koma lima puluh) yang dibuktikan dengan foto copy KHS;
5. Tidak sedang menerima beasiswa atau diusulkan menerima beasiswa lainnya (format terlampir);
6. Bagi mahasiswa yang terpilih mendapat beasiswa Osaka Gas Company, diwajibkan memebuka rekening di Bank BTN Cabang Samarinda, fotocopy rekening tersebut dilampirkan pada permohonan masing-masing.
Daftar calon penerima beasiswa Osaka Gas Company beserta nomor rekening Bank BTN masing-masing mahasiswa, sudah dapat diterima tanggal 27 April 2013 di Bagian Pelayanan Kesejahteraan Mahasiswa Kantor Rektorat UNMUL Samarinda.