logo ind2                                                                                                  


thumb mahasiswa lulusan bersama dekanKalimantan Timur yang terdiri atas 4 kota dan 10 kabupaten, saat ini sedang giat-giatnya membangun pendidikan dengan menempatkan pengembangan sumberdaya manusia sebagai prioritas pembangunan. Kaltim sadar sepenuhnya bahwa untuk menuju pencapaian Visi Kalimantan Timur yaitu “Mewujudkan Kalimantan Timur sebagai Pusat Agroindustri dan Energi terkemuka menuju Masyarakat Adil dan Sejahtera”,diperlukan kualitas sumberdaya manusia yang handal. Sehingga kekayaan alam yang di miliki berupa minyak bumi, batubara, gas, dan sebagainya, harus benar-benar dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk membangun sumberdaya manusia yang terdidik, terampil dan berintegritas.

Program Beasiswa Kaltim Cemerlang bagi siswa dan mahasiswa serta peneliti asal Kaltim ini merupakan upaya meningkatkan kompetensi, kualifikasi dan keterampilan professional siswa, mahasiswa dan komponen masyarakat lainnya di Kalimantan Timur. Untuk tahun 2013, program ini diperuntukan bagi: (i) siswa dan mahasiswa berprestasi dibidang khusus (ii) siswa dan mahasiswa berprestasi dari keluarga tidak mampu, (iii) siswa dan mahasiswa kurang mampu dan berasal dari ‘kalangan khusus’ seperti anak cucu veteran, berkemampuan khusus dibidang olahraga, seni dan keterampilan, atau memiliki keterbatasan-keterbatasan khusus. Program ini merupakan prioritas untuk mengembangkan sumberdaya manusia yang andal sebagai jawaban terhadap tantangan dalam era global.
Menunjuk Surat Gubernur Provinsi Kalimantan Timur Nomor : 422.5/213/II/2013 Tanggal 21 Januari 2013 Tentang Beasiswa dan Stimulan Tahun 2013, Adapun syarat dalam penerimaan beasiswa Pemprov. ( Kaltim Cemerlang) adalah sebagai berikut :
1. Fotocopy Kartu Mahasiswa
2. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk
3. Fotocopy Kartu Keluarga yang masih berlaku dan telah mendapat legalisir oleh pihak pejabat Kelurahan/Desa/RT
4. Surat keterangan aktif kuliah dari Perguruan Tinggi bagi mahasiswa lama. Sedangkan bagi mahasiswa baru melampirkan Surat Keterangan diterima sebagai mahasiswa di perguruan tinggi
5. Pas foto 2 lembar ukuran 3x4 
6. Transkip Nilai / fotocopy Transkip Nilai yang dilegalisir oleh pihak Fakultas bagi mahasiswa lama (melampirkan fotocopy KHS semester satu sampai terakhir). Sedangkan bagi mahasiswa semester satu melampirkan fotocopy KHS yang dilegalisir pihak Fakultas.
7. Fotocopy buku rekening bank yang aktif 2 lembar dilegalisir (BTN)
8. Surat pernyataan bukan CPNS/PNS/karyawan BUMN/BUMD/perusahaan swasta bermaterai Rp.6000,- bagi PNS Fungsional melampirkan Surat Keterangan sebagai Tenaga Fungsional.
9. Surat tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain baik pemerintah (pusat dan daerah), pemerintah negara lain maupun swasta dalam dan luar negeri ditandai dengan surat pernyataan yang dilegalisir oleh pihak Perguruan Tinggi.
10. Surat pernyataan bahwa rekening yang dicantumkan benar adanya sesuai nama di KTP
11.Surat perjanjian bermaterai Rp. 6000,- bahwa bersedia mengabdi di Kalimanatan Timur
12. Bagi mahasiwa baru Jenjang S1 melampirkan SKHU atau fotocopy Ijazah dan transkip Akademik sebelumnya.
13. Melampirkan surat keterangan tidak mampu atau miskin dari instansi/pejabat berwenang bagi mahasiswa kurang mampu/miskin.

Berkas paling lambat diserahkan ke Bagian Kemahasiswaan pada tanggal 06 Maret 2013.
Untuk informasi lebih lengkap dapat berhubungan dengan Bag.Kemahasiswaan Fisipol, lantai 3 gedung dekanat.
 

 

 pascasarjana  dosenstaf  fasilitas  perpus  kontak
 qa  portal  galerifoto  falerivideo  download