Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) menyelenggarakan Asesmen lapangan (visitasi) Senin tanggal 1-2 April 2019 Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. Dr. Sofa Marwah (Universitas Jenderal Soedirman) dan Dr. Evi Fitriani (Universitas Indonesia) sebagai Tim Assesor badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi. Penyambutan dilakukan secara sederhana oleh mahasiswi Program Studi Ilmu Pemerintahan yang dihadiri oleh Dr. Sudarman, S.Pd., M.Pd, selaku perwakilan dari LP3M UNMUL serta Pejabat Struktural Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. Sebelum melakukan visitasi ke Fakultas, mereka terlebih dahulu menyambangi gedung Rektorat Universitas Mulawarman yang disambut hangat oleh Rektor Universitas Mulawarman Prof. Dr. H. Masjaya, M.Si.
Proses visitasi berlanjut di ruang Dekan dan dipandu langsung oleh Dr. H. Muhammad Noor, M. Si selaku Dekan. Dalam acara tersebut Dekan FISIP memperkenalkan masing-masing jajaran Civitas Akademika yang terdiri dari Wakil Dekan I, II dan III, para Ketua Prodi di lingkungan Fisip serta KTU dan Kasubbag, tidak terkecuali Ketua, Sekretaris Gugus Jaminan Mutu Fakultas (GJMF) serta anggotanya.
Dr. Iman Surya, M.Si Ketua Program Studi Ilmu Pemerintahan serta Dr. Rita Kalalinggi, M.Si ketua Program Studi terdahulu juga turut serta bersama Nurhasanah M.Si selaku Sekretaris Prodi guna mendampingi, mendengarkan dan mencermati dengan seksama pemaparan oleh Asesor BAN-PT Dr. Sofa Marwah tentang bagaimana proses visitasi yang dilakukan. Hasil Borang yang telah disubmit oleh Prodi berdasarkan standar yang ditetapkan oleh BAN-PT. Proses visitasi prodi guna memberikan bukti fisik dan kelengkapan yang di perlukan oleh assesor sebagai bahan laporan, beberapa masukan yang merupakan bentuk pembinaan yang dijadikan acuan dan dasar untuk lebih meningkatkan kualitas lulusan melalui peningkatan proses belajar mengajar di kampus dan diluar kampus, meningkatkan kualitas pendidikan, kurikulum serta tendik. Selain para dosen yang hadir, terdapat pula alumni dan user pengguna lulusan yang di wawancarai oleh asesor seputar kinerja lulusan yang telah bekerja di dinas terkait maupun di perusahaan swasta.
Para Dosen Program Studi Ilmu Pemerintahan turut hadir dan memberikan waktu dan dukungannya kepada Program Studi untuk hasil yang maksimal.
Proses visitasi yang alot memakan waktu hingga larut malam, acara visitasi berjalan dengan lancar dan terkendali, acara ditutup oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Dr. H. Muhammad Noor, M.Si sekaligus pemberian berita acara kepada Tim Asesor Dr. Sofa Marwah dan Dr. Evi Fitriani bahwa acara visitasi dokumen Program Studi Ilmu Pemerintahan telah selesai.
Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Dr. H. Muhammad Noor, M.Si berharap Program Studi Ilmu Pemerintahan mendapatkan nilai yang terbaik dari tim Asesor BAN-PT, karena dukungan penuh dari para dosen serta staf yang telah bekerja keras sejak beberapa bulan sebelumnya untuk persiapan visitasi BAN-PT. Sesi ditutup dengan fhoto bersama. Good Luck