logo ind2                                                                                                  

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol Universitas Mulawarman bekerjasa sama dengan Telkomsel (LOOP) serta Gramedia mengadakan Simulasi SBMPTN ( Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) pada 21 April 2018 secara serentak.

Fisip unmul selaku venue telah mempersiapkan segalah hal secara detail untuk mendukung sukses dan lacarnya penyelenggaraan simulasi SBMPTN 2018. Beberapa ruang kelas yang akan digunakan untuk event ini  telah dilengkapi dan ditata secara maksimal agar memberi kenyaman bagi peserta yang akan mengikuti simulasi. event ini dijadwalkan pukul 07.00 Wita hingga selesai.

Pihak Telkomsel dan Gramedia menyiapkan berbagai hadiah menarik bagi peserta yang berhasil mendapatkan nilai tertinggi se-nasional. Hal ini menambah antusias dan semangat dari calon peserta untuk mendaftar. Adapun pendaftaran telah berlangsung sejak Maret yang lalu. Registrasi dapat dilakukan secara online melalui website http://loop.co.id/sbmptn-2018/registration dan pembayaran dengan via transfer. Setiap peserta yang berhasil mendaftar akan diberikan secara langsung Buku Soal Ujian SBMPTN Saintek & Soshum serta Paket Kuota LOOP 3 GB, yang dibagikan pada hari simulasi SBMPTN 21 April 2018.Registrasi dapat dilakukan secara online melalui website http://loop.co.id/sbmptn-2018/registration dan pembayaran dengan via transfer. Setiap peserta yang berhasil mendaftar akan diberikan secara langsung Buku Soal Ujian SBMPTN Saintek & Soshum serta Paket Kuota LOOP 3 GB, yang dibagikan pada hari simulasi SBMPTN 21 April 2018. ( http://kaltim.tribunnews.com/2018/04/11/yuk-buruan-daftar-gramedia-dan-loop-akan-simulasi-sbmptn-di-kampus-unmul-banyak-hadiah-lho.)

Diharapkan event seperti ini akan terus berlanjut kedepannya, sebagai sarana siswa/siswi lulusan SMA/SMK agar dapat belajar dan mempersiapkan diri dengan matang sebelum mengikuti Ujian SBMPTN ( Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) yang sebenarnya. Sukses dan Semangat bagi para peserta Simulasi SBMPTN 2018 semoga berhasil lulus di Program Studi yang di minati.

 

 

 pascasarjana  dosenstaf  fasilitas  perpus  kontak
 qa  portal  galerifoto  falerivideo  download