Kebersihan pangkal kesehatan. Kata-kata ini sudah tidak asing lagi bagi kita. Di suatu lingkungan baik rumah maupun kampus seringkali permasalah tentang kebersihan yang disebabkan karena masih banyak yang membuang sampah di sembarang tempat. Hal ini karena sangat kurang sekali kesadaran diri untuk membuang sampah pada tempat sampah atau tong sampah yang telah disediakan. Menidak lanjuti himbauan Rektor Universitas Mulawarman yang disampaikan pada upaca hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober yang lalu.
Segenap civitas akademika Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman mengadakan Kerja Bakti di lingkungan sekitar Kampus Fisip Unmul. Acara ini dilakukan bekerjasama dengan BEM Fakultas Fisip beserta Staf Kebersihan, Staf Program Studi dan juga Staf Tata Usaha yang menyempatkan berpartisipasi disela kesibukan dalam pelayanan kepada mahasiswa. Meskipun cuaca kurang mendukung namun semangat kebersamaan dan kejasama terjalin erat untuk menciptakan lingkungan Kampus Fisip menjadi bersih, teduh dan nyaman. Kegiatan kerja bakti ini dipimpin langsung Kasubag Perlengkapan dan Tata Usaha Fisip Unmul. Kegiatan ini dilaksanakan di lingkungan Kampus Fisip secara berkala. Diharapkan dengan Kegiatan Kerja Bakti ini lebih meningkatkan lagi kesadaran akan pentingnya lingkungan yang bersih dan nyaman untuk dipandang mata. Kebersihan mendamaikan pikiran, kebersihan menjadikan pikiran bekerja dengan lebih semangat. Bravo Fisipol