logo ind2                                                                                                  


FISIPERS - Masih dalam suasana perayaan Dies Natalis ke-59 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman, FISIPERS kembali mengadakan kegiatan berupa pelatihan public speaking jurnalism pada hari jum’at 24 September 2021. Kegiatan pelatihan ini dihadiri oleh 20 orang mahasiswa/I secara luring dan lebih dari 100 orang secara daring.

Foto 1Kegiatan pelatihan public speaking journalism dimulai tepat pukul 08.30 WITA. Berlokasi di Lab Televisi Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik UNMUL serta disiarkan melalui applikasi zoom dan youtube FISIP UNMUL. Kegiatan ini diisi oleh Ibu Dr. Santi Rande, M.Si. sebagai narasumber utama dan dimoderatori oleh Ibu Hj. Hairunnisa Husain, S.Sos., MM.

Foto 2Dalam sambutannya Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNMUL , Dr. Phil I Ketut Gunawan, MA. Menyampaikan kesannya terhadap partisipasi para mahasiswa yang hadir pada pelatihan ini, adapun harapan beliau agar sekiranya pelatihan public speaking journalism ini bermanfaat bagi mahasiswa/i Ilmu Komunikasi FISIP UNMUL.

Pelatihan ini disambut dengan antusias oleh mahasiswa/i Ilmu Komunikasi. Pasalnya selama 2 jam pelaksanaan kegiatan ini materi yang sampaikan oleh Ibu Dr. Santi Rande, M.Si sangat menarik sehingga banyak mahasiswa/i yang berpartisipasi dalam sesi tanya jawab dan sesi praktek.

Foto 3Foto 4“Saya ingin bertanya, ketika moderator sudah mencoba untuk berbaur kepada audiens tapi dari audiens itu sendiri tidak ada feedback jadi kadang kala membuat suasana terasa canggung itu bagaimana cara mengatasi hal tersebut” ujar Moh Fikran H, mahasiswa dari prodi ilmu komunikasi. Kemudian dijawab dengan lugas oleh narasumber “Hal tersebut sangat sering terjadi sehingga menjadi tantangan tersendiri untuk seorang moderator untuk menghidupkan suasana. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan tidak adanya feedback tersebut dapat diatasi dengan memilih secara random dari audiens yang hadir kemudian dapat pula diselingi dengan lelucon agar suasana diskusi lebih santai”. (Mnh/Lms)

 pascasarjana  dosenstaf  fasilitas  perpus  kontak
 qa  portal  galerifoto  falerivideo  download