ATM KTM MAHASISWA 3Fisip Unmul - Sesuai dengan Surat nomor 703/UN17.LI/AM/2021, tanggal 12 April 2021 perihal panduan pendaftaran KKN 2021. bahwa, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Mulawarman melalui Pusat Pengembangan Kelembagaan dan Pengabdian Masyarakat akan memfasilitasi pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 47 tahun 2021, yang dijadwalkan tanggal 21 Juni hingga 14 Agustus 2021.

Pola KKN tahun 2021 akan mengkombinasikan daring dan luring, yang memprioritaskan mahasiswa bisa melaksanakan KKN pada domisilinya saat ini.

Sehubungan dengan maksud di atas, diinformasikan kepada mahasiswa/i yang memenuhi persyaratan bahwa pendaftaran KKN dibuka mulai tanggal 12 April sampai 20 April 2021 melalui sistem KKN https://kkn.unmul.ac.id (sig in menggunakan akun SIA). panduan pendaftaran mahasiswa pada sistem KKN dapat dilihat pada poster sebagaimana terlampir.

Persyaratan:

1. telah menempuh minimal 110 sks (termasuk semester berjalan)
2. IPK minimal 2.00

Untuk informasi lengkap dan komunikasi seputar KKN, silahkan menghubungi helpdesk KKN pada nomor 08115187875 (chat only) dan/atau email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.