FISIPERS – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman mengadakan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2021 secara daring melalui aplikasi Zoom serta di siarkan langsung di kanal Youtube FISIP UNMUL.
Pelaksanaan PPKMB tahun ini merupakan PKKMB kali ke-2 yang dilaksanakan secara daring, dikarenakan pandemic covid-19 yang masih mewabah diseluruh dunia termasuk indonesia.
PKKMB Fakultaltas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman dilaksanakan selama 2 hari, tanggal 14 dan 16 Agustus 2021.
PKKMB ini bertujuan untuk mengenalkan lingkungan kampus kepada Mulawarman Muda (Mahasiswa). PKKMB hari pertama, (14/8/2021) ini dilaksanakan dalam 2 sesi, sesi pertama yang dilaksanakan pukul 08.00 WITA merupakan pengenalan lingkungan kampus FISIP yang diadakan oleh Fakultas, sedangkan sesi kedua adalah pengenalan Program Studi dan kegiatan-kegiatan Prodi oleh para Dosen dan para Staff masing-masing Prodi yang dilaksanakan pukul 13.00 s/d 15.00 WITA.
Kegiatan PKKMB dipandu oleh Dr. Santi Rande, M.Si selaku MC, kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, selanjutnya pembacaan doa yang dipimpin oleh Jurmansyah, S.H, M.Si. kemudian kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan mars & hymne Universitas Mulawarman. selanjutnya MC memberikan waktu untuk sambutan oleh Dekan FISIP UNMUL, Bapak Dr. Muhammad Noor, M.Si, serta sambutan oleh Presiden BEM FISIP UNMUL Ikzan Nopardi.
Memasuki inti acara sesi 1 pada pukul 09.00 WITA dimulai dengan sambutan oleh 7 Koordinator Prodi untuk mengenalkan secara umum tentang masing-masing Prodi yang ada di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Kemudian pengenalan kegiatan akademik yang terdapat di FISIP oleh Bapak Dr. Phil. I Ketut Gunawan, M.A sebagai Wakil Dekan 1, selanjutnya pengenalan tentang administrasi umum & keuangan yang disampaikan oleh Ibu Dr. Finnah Fourqoniah, S.Sos., M.Si selaku Wakil Dekan 2, lalu pengenalan bidang kemahasiswaan yang disampaikan oleh Wakil Dekan 3 Bapak Dr. Muhammad Hairul Saleh S.Sos., M.A.
Pada akhir kegiatan PKKMB sesi 1 hari pertama, FISIP mengadakan quiz berhadiah dengan total 13 pertanyaan yang akan diberikan dengan undian sistem roulette kepada Mahasiwa Baru, adapun hadiah tersebut berupa Voucher pulsa dan E-Money.
Tepat pada pukul 13.00 WITA sesi 2 PKKMB dibuka oleh masing-masing Prodi. Dalam kegiatan sesi 2 ini Koordinator Program Studi memberikan penjelasan secara garis besar seputar kegiatan akademik dan perkuliahan, adapun yang dijelaskan berupa pengenalan keluarga dalam Prodi masing-masing seperti Dosen dan para Staff, pengenalan tentang mata kuliah, dan pengenalan kegiatan serta lembaga yang terdapat dalam lingkungan FISIP.Hari Kedua Senin (16/8/2021) PKKMB dilanjutkan dengan kegiatan dari unsur Mahasiswa (BEM, HIMA,dan Organisasi Lain yang ada dilingkungan Fisip Unmul), peserta PKKMB diperkenalkan dengan berbagai kegiatan Kemahsiswaan dan Organisasi-organisasi Kemahasiswaan yang ada Di lingkungan Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman..(Mnh/Lms)